Cake Ketan Hitam

Pas lebaran Idul Adha kemarin dibela-belain buat cake ketan hitam. Ibu mertuaku sudah pesan dari berbulan-bulan yang lalu minta dibuatin bolu hitam, hehehe ibu mertuaku memang bilangnya bolu hitam karena penampilannya mungkin ya yang hitam. Kalau suami kurang begitu suka dengan cake ini, karena terlalu berpasir jadi dia paling cuma makan sepotong saja.

Cake Ketan Hitam
Sumber: Cake Fever

Bahan:
250 gr tepung ketan hitam
200 gr gula pasir (saya pakai brown sugar)
200 gr minyak goreng (saya pakai campuran mentega dan margarin, dilelehkan)
6 butir telur
1/2 sdt garam (skip)
1/2 sdt vanili
2 sdm susu kental manis (saya pakai susu bubuk)

Cara Membuat:
1. Kocok telur dan gula hingga kental. Masukkan garam dan vanili, kocok rata. Masukkan susu kental manis, kocok rata.
2. Masukkan tepung ketan hitam dengan cara diayak ke dalam kocokan telur, aduk rata.
3. Masukkan minyak goreng, perlahan. Aduk balik sampai rata.
4. Masukkan adonan ke dalam loyang, panggang 30 menit suhu 180 C.

Resep ini bisa dibikin versi kukus maupun panggang. Kebetulan saya bikin yang versi panggangnya. Enak dinikmati pagi-pagi dengan teh hangat :)

Maaf ya fotonya seadanya, soalnya buru-buru dimasukkan ke wadah untuk bekal suami.




Comments

Popular Posts